Morowali, lumbungsuaraindonesia.com Tragedi yang sangat memilukan bagi para pekerja yang menggantungkan nasibnya di PT. ITSS saat Tungku Smelter perusahaan tambang yang berada di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah tersebut meledak, Minggu, 24/12/2023. Perusahaan tersebut merupakan Perusahaan yang berasal dari negeri Tiongkok dimana pada saat malapetaka tersebut terjadi disaat para pekerjanya sedang berada didalam pabrik menjalankan rutinitas mereka sehari-hari.
Dengan peristiwa ini,, Perusahaan asal negeri Tiongkok tersebut banyak mendapat sorotan dari berbagai kalangan terutama pengguna Media Sosial, sebab telah merenggut belasan nyawa Karyawannya dengan kondisi yang menggenaskan serta melukai beberapa karyawan lain dengan kondisi kulit yang melepuh akibat sambaran kobaran api.
Untuk diketahui bahwa tungku dari PT. Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) tersebut meledak akibat dari tabung gas Oksigen yang meledak saat salah satu karyawan Pabrik memasang plat pada tungku yang posisinya berdekatan dengan tabung gas tersebut, tepatnya pada pukul 5: 30 waktu morowali, dan jumlah korban diperkirakan masih akan bertambah.
Dan data sementara dari klinik setempat asa 35 korban, 12 orang diantaranya dinyatakan meninggal dunia sedang yang lainnya mengalami luka bakar serius.””
Komentar